JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto meresmikan penyerahan pesawat angkut berat Airbus A400M kepada Panglima TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (3/11/2025). <br /> <br />Prabowo disambut Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto hingga Kepala Staf TNI AU (KSAU) Marsekal Mohamad Tonny Harjono saat tiba. <br /> <br />Acara dimulai dengan prosesi simbolik pelepasan tirai logo Skadron Udara 31 pada badan pesawat hingga dilakukan ritual siraman dengan gayung kayu dan menyiramkan ke roda pesawat. <br /> <br />Setelah itu, Prabowo melakukan pennyerahan kunci pesawat kepada Panglima TNI yang kemudian diteruskan kepada KSAU Marsekal Tonny Harjono. <br /> <br />Baca Juga Detik-Detik Pesawat Airbus A400M Pertama Indonesia Tiba di Jakarta, Disambut Water Salute di https://www.kompas.tv/nasional/627565/detik-detik-pesawat-airbus-a400m-pertama-indonesia-tiba-di-jakarta-disambut-water-salute <br /> <br />#prabowo #airbusa400m #panglimatni <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/627587/full-momen-presiden-prabowo-serahkan-pesawat-airbus-a400m-ke-panglima-tni
